Efektifitas Pemberian Telur Ayam Ras Dan Telur Ayam Kampung Terhadap Peningkatan Hb Pada Remaja Putri Di SMP Negeri 3 Lirung Kecamatan Salibabu Kabupaten Kepulauan Talaud

Makansing, Nety Yopina and Kusmiyati, Kusmiyati and Adam, Syuul K (2019) Efektifitas Pemberian Telur Ayam Ras Dan Telur Ayam Kampung Terhadap Peningkatan Hb Pada Remaja Putri Di SMP Negeri 3 Lirung Kecamatan Salibabu Kabupaten Kepulauan Talaud. Jurusan Kebidanan Politeknik Kesehatan Kemenkes Manado.

[img] Text
Skripsi_NYM.01.pdf

Download (10MB)

Abstract

Masalah umum yang terjadi pada remaja dalam kasus gizi adalah anemia defisiensi besi. Anemia adalah suatu keadaan dimana kadar hemoglobin dan eritrosit lebih rendah dari normal. Pada perempuan, hemoglobin normal sebanyak 12-16 gr% dengan eritrosit 3,5-4,5 jt/mm. Survei awal yang dilakukan peneliti pada tanggal 09 Februari 2019 di SMP Negeri 3 Lirung, diperoleh data 51 siswi dan 25 siswi yang sudah menarche dilakukan pemeriksaan Hb, hasil mengalami anemia 8 siswi (32%). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pemberian telur ayam ras dan telur ayam kampung terhadap peningkatan kadar hemoglobin pada remaja putri SMP Negri 3 Lirung Kecamatan Salibabu Kabupaten Kepulauan Talaud. Jenis penelitian ini adalah eksperimen quasi dengan menggunakan pre test post test with control group design yang ditentukan dengan menggunakan total sampling sebanyak 24 responden terbagi atas 12 responden kelompok perlakuan dan 12 responden kelompok kontrol. Data diperoleh melalui lembar observasi dan dianalisis dengan menggunakan uji paired sample t test dengan kemaknaan p value < α 0,05. Hasil uji paired sample t test menunjukkan bahwa ada pengaruh mengonsumsi telur ayam kampung dan telur ayam ras terhadap peningkatan kadar hemoglobin remaja putri Setelah diberikan telur ayam kampung kadar Hb meningkat 2,4gr/dl dengan p value 0,001, begitu juga dengan kelompok kontrol setelah diberikan telur ayam ras terjadi peningkatan 1,95gr/dl dengan p value 0,001, namun dari kedua kelompok peningkatan signifikan terjadi pada kelompok perlakuan dengan pemberian telur ayam kampung. Dari hasil penelitian ini diharapkan remaja putri dapat mengonsumsi telur ayam kampung dan telur ayam ras karena terbukti efektif terhadap peningkatan kadar hemoglobin. Kata kunci : Remaja Putri, Kadar Hemoglobin, Anemia, Telur Ayam Kampung, Telur Ayam Ras

Item Type: Other
Subjects: Skripsi
Skripsi > Skripsi
Depositing User: Robin Dompas
Date Deposited: 26 Aug 2019 08:10
Last Modified: 26 Aug 2019 08:10
URI: http://repository.poltekkes-manado.ac.id/id/eprint/43

Actions (login required)

View Item View Item