Penanggulangan Penyakit Karies Gigi Melalui Pelatihan Kader Kesehatan Gigi dan Penambalan Gigi dengan Tehnik Atraumatik Restorative Treatment (ART) Siswa SD Inpres Silian dan SD Negeri Silian Raya Kecamatan Silian Raya

Harapan, I Ketut and Sahelangi, Olfie and Karamoy, Youla and Logor, Fione (2020) Penanggulangan Penyakit Karies Gigi Melalui Pelatihan Kader Kesehatan Gigi dan Penambalan Gigi dengan Tehnik Atraumatik Restorative Treatment (ART) Siswa SD Inpres Silian dan SD Negeri Silian Raya Kecamatan Silian Raya. Jurnal Kesehatan Gigi, 7 (1). pp. 9-12. ISSN p-ISSN: 2407-0866 e-ISSN: 2621-3664

[img] Text
JURNAL PENGABMAS SILIAN.pdf

Download (171kB)
Official URL: http://ejournal.poltekkes- smg.ac.id/ojs/index.php...

Abstract

Pemberdayaan masyarakat merupakan salah satu cara untuk mendukung pelaksanaan pembangunan kesehatan, salah satu diantaranya dengan pemberdayaan kader kesehatan. Hasil Riset Kesehatan Dasar (RISKESDAS) 2013 diperoleh hasil prevalensi karies penduduk di Indonesia sebesar 25,9%, kecenderungan indeks DMF-T 4,6, di Sulawesi Utara itu sendiri kecenderungan DMF-T 5,4. Kader kesehatan gigi sekolah adalah individu yang terorganisir dalam kurun waktu tertentu dan selama itu kualitasnya terus ditingkatkan guna mencapai suatu tujuan yaitu peningkatan kualitas kesehatan gigi dan mulut. Tujuannya adalah meningkatnya pengetahuan dan sikap kader tentang kesehatan gigi dan meningkatkan ketrampilan kader dalam upaya pencegahan penyakit karies gigi dengan tehnik ART. Metode yang dilaksanakan adalah dengan melakukan pelatihan dan pendampingan bagi siswa SD kelas 4 sejumlah 60 orang terdiri dari 2 sekolah di daerah Silian. Setelah diberikan pelatihan, selanjutnya kader kesehatan gigi dibimbing untuk menerapkan hasil pelatihan dalam rangka meningkatkan kemampuan dalam pencegahan penyakit karies gigi. Hasil kegiatan menunjukkan terjadi peningkatan tingkat pengetahuan siswa sebelum dan sesudah diberikan pelatihan yaitu pengetahuan baik menjadi 93%, dan pengetahuan kurang baik menjadi 0%. Selain itu, gigi tetap yang telah mendapatkan penambalan gigi dengan tehnik ART sebanyak 53 elemen gigi, dan berjumlah 25 elemen gigi yang ditambal dengan fissure sealant. Hal tersebut menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan, motivasi, sikap dan perilaku para peserta kader dan perubahan kasus karies gigi setelah dilakukan tindakan penambalan gigi.

Item Type: Article
Subjects: Penelitian
Depositing User: Admin Poltekkes
Date Deposited: 11 Mar 2023 13:42
Last Modified: 11 Mar 2023 13:42
URI: http://repository.poltekkes-manado.ac.id/id/eprint/910

Actions (login required)

View Item View Item