Badalia, Krisdianti B. (2022) (KIA-NERS) APLIKASI EVIDENCE BASED NURSING INTERVENSI STIMULASI ORAL PADA BAYI BBLR TERHADAP MASALAH KEPERAWATAN DEFISIT NUTRISI DI RUANGAN NEONATAL INTESIVE CARE UNIT(NICU) RSUP. PROF. DR. R.D KANDOU MANADO. Karya Ilmiah Akhir Ners.
Text
KIAN_Krisdianti B. Badalia.docx Download (853kB) |
Abstract
Latar Belakang : Bayi adalah manusia yang lahir sebagai generasi penerus kehidupan. sangat disayangkan jika akibat kurangnya kesadaran ibu dalam menjaga kesehatannya semasa hamil, banyak bayi yang terlahir dalam kondisi kurang sehat seperti pada kasus BBLR. Bayi berat lahir rendah (BBLR) adalah bayi yang dilahirkan dengan berat kurang dari 2500 gram. Tujuan : Karya Ilmiah Akhir Ners ini bertujuan untuk mengetahui gambaran aplikasi penerapan Evidence Base Nursing pada asuhan keperawatan bayi dengan BBLR Metode : Metode pada karya ilmiah ini adalah penelitian deskriptif yaitu dengan studi kasus. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, melihat catatan medis, tindakan keperawatan dan mengaplikasikan Evidence Based Nursing pada bayi dengan BBLR. Hasil : Setelah melakukan asuhan keperawatan pada By.Ny,R.M By.Ny,M.L By.Ny,G.R By,Ny,Y.K dengan BBLR didapatkan masalah keperawatan yaitu Pola nafas tidak efektif, resiko defisit nutrisi, dan resiko infeksi. Hasil dari penerapan Evidence Base Nursing pada empat pasien Menunjukan peningkatan berat badan. . Hal ini berarti menunjukan ada pengaruh pemberian stimulasi oral terhadap bayi BBLR.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Penelitian |
Depositing User: | Admin Poltekkes |
Date Deposited: | 30 Mar 2023 00:13 |
Last Modified: | 30 Mar 2023 00:13 |
URI: | http://repository.poltekkes-manado.ac.id/id/eprint/950 |
Actions (login required)
View Item |