Langi, Grace K. and Paruntu, Olga L. and Montol, Ana B. and Kereh, Phembriah S. and Budiman, Bella (2022) ANALISIS FAKTOR PENGETAHUAN GIZI IBU MENYUSUI DAN STATUS GIZI ANAK 1-2 TAHUN SEBAGAI PREVENTIV KEJADIAN STUNTING. e-Prosiding Seminar Nasional, 1 (2). pp. 305-314. ISSN ISBN: 978.623.93457.1.6
Text
Artikel Prosiding 3 SemNas 2022.pdf Download (742kB) |
Abstract
Ibu mempunyai peran sangat penting dalam pemenuhan gizi yang baik dalam menghadapi pertumbuhan dan perkembangan anak yang sangat pesat. Permasalahannya status gizi baik diperlukan pengetahuan ibu tentang gizi yang baik pula agar dapat menyediakan menu pilihan yang seimbang. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui Tingkat Pengetahuan Gizi Ibu Menyusui dan Status Gizi Anak 1-2 Tahun di Desa Tombasian Atas Satu Kecamatan Kawangkoan Barat Kabupaten Minahasa. Jenis penelitian adalah penelitian survey dengan metode deskriptif. Populasi adalah seluruh ibu menyusui dan sampel adalah sebagian dari populasi ibu menyusui anak balita umur 12 s/d 24 bulan. Pengumpulan data menggunakan kuesioner. Status gizi dengan cara pengambilan data antropometri. Analisis data menggunakan software SPSS. Hasil penelitian menunjukkan (85%) ibu menyusui yang menjadi responden memiliki pengetahuan gizi yang baik, status gizi anak berdasarkan indikator PB/U, menunjukkan sebagian besar 85% anak berada pada Status Gizi Normal. Berdasarkan BB/PB, menunjukkan 90% anak berada pada Status Gizi Normal. Simpulan adalah pengetahuan gizi ibu yang baik sejalan dengan status gizi anak yang sebagian besar pada kategori baik sehingga kemungkinan kejadian stunting tidak menimpa anak
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Penelitian |
Depositing User: | Admin Poltekkes |
Date Deposited: | 21 Apr 2023 12:26 |
Last Modified: | 21 Apr 2023 12:26 |
URI: | http://repository.poltekkes-manado.ac.id/id/eprint/975 |
Actions (login required)
View Item |