Efektifitas Asupan Sari Kacang Hijau (vigna radiata) Ibu Nifas Terhadap Kecukupan ASI Pada Bayi Di Puskesmas Kombos Kecamatan Singkil Kota Manado

Marasabessy, Hawa and Losu, Fredrika N and Donsu, Amelia (2019) Efektifitas Asupan Sari Kacang Hijau (vigna radiata) Ibu Nifas Terhadap Kecukupan ASI Pada Bayi Di Puskesmas Kombos Kecamatan Singkil Kota Manado. Jurusan Kebidanan Politeknik Kesehatan Kemenkes Manado, Manado.

[img] Text
SKRIPSI fix.pdf

Download (3MB)

Abstract

Air Susu Ibu (ASI) adalah suatu emulsi lemak dalam larutan protein, laktosa dan garam-garam organik yang disekresi oleh kedua belah kelenjar payudara ibu, sebagai makanan utama bagi bayi. Kenyataan cakupan ASI Ekslusif di Indonesia hanya 35% dan di Puskesmas Kombos bulan Januari 2019 terdapat 30% (15) ibu dengan produksi ASI yang kurang lancar. Salah satu cara untuk memperlancar produksi air susu ibu yaitu dengan mengkonsumsi sari kacang hijau (vigna radiata). Kacang hijau (vigna radiata) merupakan tanaman yang dapat tumbuh hampir di semua tempat di Indonesia. Sari kacang hijau mengandung vitamin B1 (thiamin) yang berfungsi untuk mengubah karbohidrat menjadi energi, memperkuat sistem saraf dan bertanggung jawab untuk produksi Air Susu Ibu. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh asupan sari kacang hijau (vigna radiata) terhadap kecukupan Air Susu Ibu pada bayi di Puskesmas Kombos Kecamatan Singkil Kota Manado. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah eksperimen semu atau quasy experiment dengan rancangan penelitian One Group Pretest-Posttest Design, Jenis Aksidental Sampling yaitu 15 orang dengan perlakuan yang diberikan berupa pemberian sari kacang hijau (vigna radiata) ibu nifas terhadap kecukupan ASI pada bayi di Puskesmas Kombos Kecamatan Singkil Kota Manado. Instrument yang digunakan dalam penelitian ini Lembar Observasi, Lembar Chechlist, Lembar Informed Consent Analisa data yang digunakan yaitu analisa univariat berupa distribusi frekuensi dan presentasi, sedangkan analisa bivariate menggunakan uji wolcoxon. Hasil penelitian dan pembahasan menunjukkan bahwa ada perbedaan rata-rata (mean) sebelum mengkonsumsi sari kacang hijau yaitu 9,80 dan sesudah mengkomsumsi sari kacang hijau yaitu 12,40. Hasil analisis menggunakkan uji wilcoxon mendapatkan nilai p value = 0,002 yang berarti ada pengaruh asupan sari kacang hijau terhadap kecukupan Air Susu Ibu pada bayi. Kesimpulan bahwa terdapat pengaruh kecukupan ASI terhadap pemberian minuman Sari Kacang Hijau di Wilayah Kerja Puskesmas Kombos Kecamatan Singkil Kota Manado. Bagi ibu nifas selain mengkonsumsi minuman Sari Kacang Hijau, juga mengkomsumsi makanan yang mengandung zat gizi untuk meningkatkan produksi ASI agar mencukupi kebutuhan bayi. Kata Kunci: Air Susu Ibu, Sari Kacang Hijau

Item Type: Other
Subjects: Skripsi > Skripsi
Divisions: Poltekkes Kemenkes Manado > Kebidanan
Depositing User: Robin Dompas
Date Deposited: 27 Sep 2019 08:00
Last Modified: 27 Sep 2019 08:00
URI: http://repository.poltekkes-manado.ac.id/id/eprint/78

Actions (login required)

View Item View Item