Umadji, Nur Pratiwi and Manueke, Iyam and Purwandari, Atik (2019) Pengaruh Susu Kedelai Terhadap Peningkatan Kadar Haemoglobin Pada Ibu HamilDi Kelurahan Sindulang I Di Wilayah Puskesmas Tuminting Kota Manado. Jurusan Kebidanan Politeknik Kesehatan Kemenkes Manado, Manado.
Text
SKRIPSI AKHIR - Copy.pdf Download (2MB) |
Abstract
Angka kejadian anemia di indonesia dalam kehamilan cukup tinggi. Berdasarkan Hasil Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) tahun 2013, prevalensi anemia pada ibu hamil diindonesia sebesar 37,1 %. Anemia defisiensi besi merupakan salah satu gangguan yang paling sering terjadi selama masa kehamilan. Kekurangan zat besi sejak sebelum kehamilan bila tidak diatasi dapat mengakibatkan ibu hamil menderita anemia. Kondisi ini dapat meningkatkan resiko kematian pada saat melahirkan, melahirkan bayi dengan berat badan lahir rendah, janin dan ibu mudah terkena infeksi, keguguran dan meningkatkan resiko bayi lahir premature. Cara mengatasi kekurangan zat besi yaitu dengan mengkonsumsi 60 – 120 mg Fe per hari dan meningkatkan asupan makanan sumber Fe, selain itu perlu konsumsi bahan- bahan pangan sumber zat besi diantaranya susu kedelai. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh konsumsi susu kedelai terhadap peningkatan kadar haemoglobin pada ibu hamil. Penelitian ini menggunakan metode Pre experimental dengan one group pre-test post-test design. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh ibu hamil yang terdata diwilayah Kelurahan Sindulang sebanyak 86 orang dengan besar sampel sebanyak 17 responden. Analisis data menggunakan uji Paired T-test. Hasil penelitian; Kadar Hb ibu hamil. Sebelum mengkonsumsi susu kedelei Responden yang memiliki kadar Hb <11 Gr/dL sebanyak 64.7% dan Kadar Hb ibu hamil sesudah mengkonsumsi susu kedelei kadar Hb responden100%. Meningkat jadi≥ 11 Gr/dLAda pengaruh yang siknifikan konsumsi susu kedelei terhadap kadar HB ibu hamil.diharapkan tenaga kesehatan khususnya bidan lebih meningktkan promosi tentang makanan atau minuman local yang dapat membantu meningkatkan kadar HB agar ibu hamil terhindar dari anemia atau kadar Hb di bawah normal. Kata Kunci : Hemoglobin, Ibu Hamil, Susu Kedelei
Item Type: | Other |
---|---|
Subjects: | Skripsi > Skripsi |
Divisions: | Poltekkes Kemenkes Manado > Kebidanan |
Depositing User: | Robin Dompas |
Date Deposited: | 27 Sep 2019 08:00 |
Last Modified: | 27 Sep 2019 08:00 |
URI: | http://repository.poltekkes-manado.ac.id/id/eprint/84 |
Actions (login required)
View Item |